Terbaru

Humor dan Teka Teki 10

1. Pada zaman dahulu, ada tentara Amerika yang terjebak dalam suatu gubuk di negara Vietnam, mereka juga terjebak menginjak ranjau yang ada dalam gubuk tersebut, salah seorang tentara sedang menginjak ranjau sedang tentara lain berusaha membantunya, dalam gubuk tersebut tertulis kalau ranjau tersebut tidak akan bisa meledak kalau di atasnya ada benda seberat 4 Kg atau 4 liter air, dan ternyata dalam gubuk tersebut terdapat satu tangki air besar dan wadah tempat air, tetapi sayangnya wadah tempat air tersebut hanya ada ukuran 5 Liter dan 3 Liter padahal ranjau tersebut bisa tidak meledak kalau diganti air yang volume nya 4 Liter, tolong dong bagaimana cara membantu mereka

Humor dan Teka Teki 10


2. Romeo dan Juliet tinggal bahagia dirumah pedesaan tua. Mereka saling membantu dan sejauh diketahui orang mereka tidak punya musuh. Pada suatu hari pelayan wanita dalam rumah tersebut berteriak histeris dan melapor kepada kepala pelayan rumah besar ini karena mendapatkan mereka mati dilantai kamar tamu. Pelayan kepala dan pelayan wanita tersebut masuk ke ruang tamu, dan disana seperti yang dilaporkan pelayan wanita tadi, kedua jasad tergeletak kaku dilantai. Tidak ada tanda-tanda kekerasan dan tubuh yang terluka. Tidak ada tanda-tanda masuk secara paksa dan tidak ada yang beres kecuali pecahan kaca yang ada dilantai. Pelayan kepala mengesampingkan tindakan bunuh diri, karena keduanya bukan tipe seperti itu. Racun juga tidak mungkin karena Ia sendiri yang menyajikan makanan untuk mereka. Dalam pemeriksaan tubuhnya, Ia tak menemukan penyebab kematiannya, tetapi ia memperhatikan bahwa karpet tempat mereka tergeletak mereka basah, pada saat itu dalam rumah hanya ada tiga orang, yaitu pelayan wanita tadi, Si Jono yang tukang kebun yang lagi membersihkan tanaman ketika pelayan wanita tadi berteriak dan Istri Kepala Pelayan yang sedang mandi,kemudian kepala pelayan memanggil polisi dan melaporkan semua kejadian yang telah terjadi, pertanyaannya, siapa yang membunuh Romeo dan Juliet dan apa alasanya sehingga polisi tahu siapa yang membunuh 


Jawabanya
1. Pertama, tentara yang lainya harus mengisi wadah yang ukuranya 5 liter tadi dengan air penuh,supaya volumenya pas 5 liter
Yang kedua, air yang 5 liter tadi dituangkan kedalam wadah yang volumenya 3 liter, sehingga wadah yang 3 liter penuh dan wadah yang 5 liter tadi, masih tersisa air yang volumenya 2 liter
Yang ketiga air yang dalam wadah 3 liter tadi tumpahkan lagi sehingga kosong kembali 

Humor dan Teka Teki 10

Yang keempat, wadah yang volumenya 5 liter tadi kan berisi air 2 liter, yang 2 liter ini dituangkan ke wadah yang 3 liter, sehingga wadah yang tiga liter ini berisi air 2 liter
Yang kelima atau yang terakhir, wadah yang volumenya 5 liter ini, di isi penuh lagi air,kemudian dituangkan kedalam wadah yang 3 liter tadi yang berisi 2 liter air, sehingga volume di wadah 3 liter tadi sudah persis 3 liter dan di wadah yang 5 liter tadi,tinggal 4 Liter persis,..Ya ini jumlah air yang di perlukan untuk menahan ranjau tersebut supaya tidak meledak

Humor dan Teka Teki 10

2. Yang membunuh ya jelas ya pelayan wanita nya yang pertama lapor tadi, alasannya??????

Kan Romeo dan Juliet ini nama ikan bukan nama orang, jadi pas saat menyiapkan makan pagi itu, pelayan wanita ini kesenggol aquarium, sehingga aquarium pecah dam mati lah kedua ikan Romeo dan Juliet ini haha...

No comments