Terbaru

Humor Dan Teka Teki 9

1. Tini adalah seorang anak manja dari keluarga orang yang kaya, suatu hari Tini sedang sakit, karena menangis terus akhirnya ditanya ibunya, kenapa menangis saja, kamu sakit apa? Belum sempat menjawab karena sakitnya, Tini memanggil pembantunya, nah, bagaimana caranya dengan satu jawaban saja bisa memanggil pembantunya sekaligus menjawab pertanyaan ibunya tadi?

2. Si Ahong yang sedang naik bis yang penuh sesak, sehingga dia terpaksa berdiri, disamping nya terdapat seorang penumpang ibu-ibu yang sedang bertanya, Pak mau kemana, belum sempat menjawab, si Ahong ini di datangi kondektur bis dan ditanya Pak mana karcis nya,..nah bagaimana cara si Ahong ini bisa menjawab dua pertanyaan tersebut hanya dengan satu jawaban tapi bisa menjawab dua-duanya?

3. Si Ahong kali ini mempunyai 3 orang teman, suatu hari Ahong di didatangi tiga temannya yaitu, Tono, Budi dan Joni. mereka kebetulan datang kerumah nya Ahong dalam waktu yang bersamaan, ketika masih berada didalam rumah teman-teman si Ahong ini bertanya
Tono : Ahong, Kemarin kan kamu berburu ke hutan dapat apa? Ahong belum sempat menjawab, budi pun bertanya pada Ahong
Budi : Kemarin kamu kok tidak ikut balap sepeda, kemana sepeda mu? Ahong belum sempat menjawab, eh teman satunya lagi yang bernama Joni pun bertanya
Joni : Eh Ahong ,  Ayo kapan kita bisa jalan-jalan lagi ke kota kaya kemarin, seru loh?
Nah tolong dong bantu si Ahong bagaimana cara menjawab tiga temannya hanya dengan satu jawaban tapi bisa menjawab ketiga pertanyaan temannya tadi?

4. Si Andi adalah seorang anak desa yang lagi sedang mandi di kamar mandi dibelakang rumah, suatu hari kakak perempuannya ingin mandi juga karena mau pergi keluar rumah, sehingga mbaknya ini terburu-buru, Andi ayo gantian, lagi apa sih kamu kok lama banget di kamar mandi, ternyata selain ditunggu mbaknya si Andi ini juga ditunggu sama kakak laki-laki nya di luar kamar mandi untuk pergi ke ladang dibelakang rumahnya, sambil bertanya sama si Andi, Andi kamu kemarin ke ladang berburu dapat hewan apa? nah gimana ni caranya si Andi bisa menjawab kedua pertanyaan saudaranya ini dengan satu jawaban tapi bisa menjawab dua-duanya?

5. Teka teki yang terakhir ini tidak sama dengan pertanyaan-pertanyaan seperti diatasnya biar ada sedikit variasi he he, kali ini pertanyaannya adalah teka teki tentang korek api, lihat gambar dari susunan korek api dibawah ini
Humor Dan Teka Teki 9
Gambar diatas menunjukan angka romawi yang terbuat dari korek api yang berbunyi enam kali satu sama dengan tiga, persamaan angka romawi diatas tidak benar karena 6 x 1 tidaklah sama dengan 5, nah pertanyaannya adalah bagaimana cara untuk membuat persamaan dari gambar diatas benar hanya dengan menggeser atau merubah satu saja dari korek api tersebut, sehingga menjadi persamaan yang benar 


Jawaban?
1. Tini menjawab, Bisuuull..maksudnya sakit bisul, sama memanggil pembantunya yang bernama Sulaika, Sulaimah, Sulastri,atau sulasmi dan sul sul lainya haha
2. Sulabaya, maksudnya sudah bayar sama Surabaya, habis susah banget sih ngucapin huruf R nya haha
3. Lusak.., maksudnya menjawab, Rusa,Rusak dan Lusa, susah banget juga sih ngucapin R nya haha
4. KERAMAS, kalau yang ini ni tidak usah jelaskan pasti sudah dimengerti maksudnya haha
5. ini dia gambarnya, tidak bagus bagus amat, tapi memamng benar kalau akar sembilan sama dengan tiga
teka teki korek api


No comments